Friday, November 1, 2019

Musuh-musuh Rasulullah ﷺ


Dalam menjalankan dakwah, Rasulullah ﷺ acap kali menghadapi adanya orang yang  menentang dakwahnya Rasulullah ﷺ dan juga memusuhi Rasulullah ﷺ. Mereka  yang menentang dan memusuhi Rasulullah ﷺ ini kebanyakan datang dari para pemuka-pemuka kaum Quraisy. Walaupun begitu, Rasulullah ﷺ tidak pernah berharap mereka itu menjadi  musuh dan menentang dakwah Rasulullah ﷺ. Walaupun mereka menentang dan memusuhi Rasulullah ﷺ . Namun pada hakekatnya Rasulullah ﷺ hanya membenci perbuatan dan tetap mencintai manusianya.

Oleh karenanya yang dapat dikatakan sebagai Musuh-musuh Rasulullah ﷺ adalah mereka  yang menentang dakwahnya Rasulullah ﷺ dan memusuhi Rasulullah ﷺ . Tokoh-tokohnya sebagai berikut:

Abu Lahab.
Nama Aslinya adalah Abdul Uzza bin Abdul Muthalib. Urutan nasabnya: Abdul Uzza bin Abdul Muthalib bin Hasyim bin Abdi Manaf bin Qushay bin Kilab. Lebih dikenal dengan nama Kun-yah: Abu Lahab. Yang memberikan gelar Abu Lahab adalah ayahnya, Abdul Muthalib, karena Abu Lahab wajahnya sangat cerah. Abu Lahab (Bahasa Arab: أبو لهب‎) (meninggal 624) adalah paman Rasulullah ﷺ yang terkenal akan kebenciannya terhadap ajaran Islam. Namanya disebut dalam Al-Qur'an Surah Al-Lahab yang merupakan pengutukkan atasnya sebagai salah satu musuh Islam. Nama lengkapnya adalah Abdul al-Uzza bin 'Abdul Muttalib dan panggilannya Abu Lahab (bapak dari api yang berkobar), karena pipinya selalu merah atau seperti terbakar. Istrinya adalah Ummu Jamil, yang telah melahirkan dua anak Utbah bin Abu Lahab and Utaybah bin Abu Lahab.

Ummu Jamil
Nama Aslinya adalah Auraa’ binti Harb bin Umayyah adalah istri dari Abu Lahab salah satu orang yang memusuhi Muhammad. Terkenal dengan nama Ummu Jamil binti Harb (Bahasa Arab: أم جميل بنت حرب),. Ummu Jamil seringkali mengadu domba antara Rasulullah ﷺ  dengan orang lain. Ia juga membawa duri sebagai perangkap untuk menyakiti Rasulullah ﷺ  jika beliau keluar pada malam hari. Lebih dari itu ia tak segan-segan menyerang Khadijah RA. Kekejian Abu Lahab diberitakan dalam QS al-Lahab. Akhirnya, mereka pun pun mati dalam kekufuran.

Abu Jahal
Nama Aslinya adalah Amr bin Hisyām  (bahasa Arab: عمرو بن هشام) atau lebih dikenal dengan sebutan Abu Jahal yang memiliki arti sebagai Bapak Kebodohan,Abu Jahal termasuk pemuka suku Quraisy dari kabilah Kinanah. Sebelumnya Abu Jahal digelari masyarakatnya dengan Abul Hakam (bapak kebijaksanaan) karena dianggap cerdas. Dia diizinkan untuk mengikuti Darun Nadwah – forum orang Quraisy yang hanya dihadiri oleh para pembesar Quraisy. Namun oleh Rasulullah ﷺ  digelari dengan Abu Jahal (bapak kebodohan). Karena dia membunuh Sumaiyah bintu Khayyath dengan tombak yang dimasukkan ke kemaluannya sampai mati.

Abu Sufyan
Nama Aslinya adalah Shakhr bin Harb (bahasa Arab: صخر بن حرب), atau lebih dikenal dengan panggilannya Abu Sufyan bin Harb (bahasa Arab: أبو سفيان بن حرب), adalah salah seorang pemimpin utama Bani Quraisy di Mekkah yang sangat menentang Rasulullah ﷺ, akan tetapi di kemudian hari memeluk agama Islam. Keturunan Abu Sufyan kemudian mendirikan dinasti Umayyah yang memerintah dunia Islam antara tahun 661-750.

Hindun binti Utbah
Hindun binti ‘Utbah (هند بنت عتبة) adalah istri dari Abu Sufyan bin Harb, seorang pria yang sangat berpengaruh di Mekkah. Dia ibu dari Muawiyah I, pendiri dinasti Umayyah dan Ramlah binti Abu Sufyan adalah salah satu dari istri Rasulullah ﷺ.

Wahsyi bin Harb
Seorang bekas budak kulit hitam dari Etiophia milik Hindun bin Utbah yang menjadi terkenal karena mampu membunuh paman Rasulullah ﷺ  yang juga dikenal sebagai "Singa Allah" yakni Hamzah bin Abdul Muthalib, dan juga membunuh Musailamah al-Kazzab saat pertempuran Yamamah pada zaman Khalifah Abu Bakar.

Musailamah al-Kazzab.
Nama Aslinya adalah Musailamah bin Habib (Arab:مسلمة بن حبيب) atau dikenal juga dengan nama Musailamah al-Kazzab (Musailamah si Pembohong) adalah seorang yang mengaku sebagai nabi pada zaman Rasulullah ﷺ melakukan dakwah di jazirah Arab.

Ibnu Salul.
Nama Aslinya adalah Abdullah bin Ubay (Arab:عبد الله بن أبي بن سلول) dikenal juga dengan nama Ibnu Salul (???-631) Ibnu  Salul adalah seorang raja  yang diangkat oleh  2 suku yaitu suku Aus dan Khazraj. Setelah terjadinya perisriwa perang Bu’ats. Ibnu Salul pernah memfitnah Aisyah RA  berduaan dengan Shafwan bin al-Mu’aththal al-Sulami sehingga membuat Rasulullah ﷺ  bingung dan gelisah.


Wallahu alam bishowab.

No comments: